betapunyacerita.com -
Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polresta Sidoarjo melaksanakan kunjungan ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kecamatan Buduran. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta memastikan kelancaran proses pemungutan suara dalam pelaksanaan Pemilu.
Dalam kunjungan tersebut, anggota Satpolairud mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak dan tidak ragu datang ke TPS. Selain itu, mereka juga mengingatkan warga agar memastikan rumah dalam keadaan terkunci saat pergi ke TPS guna mencegah potensi tindak kejahatan seperti pencurian.
“Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman saat menggunakan hak pilihnya. Selain itu, kami juga menghimbau agar selalu menjaga keamanan rumah masing-masing ketika meninggalkan tempat tinggal,” ujar anggota Satpolairud Polresta Sidoarjo.
Selain memberikan himbauan, anggota Satpolairud juga turut mempertebal pengamanan di beberapa TPS untuk mendukung petugas yang berjaga. Langkah ini diambil untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan memastikan situasi tetap kondusif selama proses pemungutan suara berlangsung.
Kehadiran Satpolairud ini mendapat respons positif dari masyarakat. Warga merasa lebih aman dengan adanya pengamanan tambahan dan apresiasi terhadap upaya kepolisian dalam menciptakan suasana pemilu yang tertib dan aman.
Dengan langkah proaktif ini, diharapkan proses demokrasi di wilayah Kecamatan Buduran dapat berjalan lancar, aman, dan tanpa hambatan. Polresta Sidoarjo juga terus mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan selama pesta demokrasi berlangsung.